Back
Ayah
Surah
المرسلٰت
Al-Mursalat
Deskripsi
Surat Al Mursalaat terdiri atas 50 ayat, termasuk golongan surat-surat Makkiyah, diturunkan sesudah surat Al Humazah. Dinamai Al Mursalaat (Malaikat-Malaikat yang diutus), diambil dari perkataan Al Mursalaat yang terdapat pada ayat pertama surat ini. Dinamai juga Amma yatasaa aluun diambil dari perkataan Amma yatasaa aluun yang terdapat pada ayat 1 surat ini.
أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ
77:1
وَالْمُرْسَلٰتِ عُرْفًاۙ
Indonesia - Sahih
Demi (malaikat-malaikat) yang diutus untuk membawa kebaikan,
77:2
فَالْعٰصِفٰتِ عَصْفًاۙ
Indonesia - Sahih
dan (malaikat-malaikat) yang terbang dengan kencangnya,
77:3
وَّالنّٰشِرٰتِ نَشْرًاۙ
Indonesia - Sahih
dan (malaikat-malaikat) yang menyebarkan (rahmat Allah) dengan seluas-luasnya,
77:4
فَالْفٰرِقٰتِ فَرْقًاۙ
Indonesia - Sahih
dan (malaikat-malaikat) yang membedakan (antara yang baik dan yang buruk) dengan sejelas-jelasnya,
77:5
فَالْمُلْقِيٰتِ ذِكْرًاۙ
Indonesia - Sahih
dan (malaikat-malaikat) yang menyampaikan wahyu,
77:6
عُذْرًا اَوْ نُذْرًاۙ
Indonesia - Sahih
untuk menolak alasan-alasan atau memberi peringatan.
77:7
اِنَّمَا تُوْعَدُوْنَ لَوَاقِعٌۗ
Indonesia - Sahih
Sungguh, apa yang dijanjikan kepadamu pasti terjadi.
77:8
فَاِذَا النُّجُوْمُ طُمِسَتْۙ
Indonesia - Sahih
Maka apabila bintang-bintang dihapuskan,
77:9
وَاِذَا السَّمَاۤءُ فُرِجَتْۙ
Indonesia - Sahih
dan apabila langit terbelah,
77:10
وَاِذَا الْجِبَالُ نُسِفَتْۙ
Indonesia - Sahih
dan apabila gunung-gunung dihancurkan menjadi debu,
77:11
وَاِذَا الرُّسُلُ اُقِّتَتْۗ
Indonesia - Sahih
dan apabila rasul-rasul telah ditetapkan waktunya.
77:12
لِاَيِّ يَوْمٍ اُجِّلَتْۗ
Indonesia - Sahih
(Niscaya dikatakan kepada mereka), “Sampai hari apakah ditangguhkan (azab orang-orang kafir itu)?”
77:13
لِيَوْمِ الْفَصْلِۚ
Indonesia - Sahih
Sampai hari keputusan.
77:14
وَمَآ اَدْرٰىكَ مَا يَوْمُ الْفَصْلِۗ
Indonesia - Sahih
Dan tahukah kamu apakah hari ke-putusan itu?
77:15
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:16
اَلَمْ نُهْلِكِ الْاَوَّلِيْنَۗ
Indonesia - Sahih
Bukankah telah Kami binasakan orang-orang yang dahulu?
77:17
ثُمَّ نُتْبِعُهُمُ الْاٰخِرِيْنَ
Indonesia - Sahih
Lalu Kami susulkan (azab Kami terhadap) orang-orang yang datang kemudian.
77:18
كَذٰلِكَ نَفْعَلُ بِالْمُجْرِمِيْنَ
Indonesia - Sahih
Demikianlah Kami perlakukan orang-orang yang berdosa.
77:19
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:20
اَلَمْ نَخْلُقْكُّمْ مِّنْ مَّاۤءٍ مَّهِيْنٍۙ
Indonesia - Sahih
Bukankah Kami menciptakan kamu dari air yang hina (mani),
77:21
فَجَعَلْنٰهُ فِيْ قَرَارٍ مَّكِيْنٍ
Indonesia - Sahih
kemudian Kami letakkan ia dalam tempat yang kokoh (rahim),
77:22
اِلٰى قَدَرٍ مَّعْلُوْمٍۙ
Indonesia - Sahih
sampai waktu yang ditentukan,
77:23
فَقَدَرْنَاۖ فَنِعْمَ الْقٰدِرُوْنَ
Indonesia - Sahih
lalu Kami tentukan (bentuknya), maka (Kamilah) sebaik-baik yang menentukan.
77:24
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:25
اَلَمْ نَجْعَلِ الْاَرْضَ كِفَاتًاۙ
Indonesia - Sahih
Bukankah Kami jadikan bumi untuk (tempat) berkumpul,
77:26
اَحْيَاۤءً وَّاَمْوَاتًاۙ
Indonesia - Sahih
bagi yang masih hidup dan yang sudah mati?
77:27
وَّجَعَلْنَا فِيْهَا رَوَاسِيَ شٰمِخٰتٍ وَّاَسْقَيْنٰكُمْ مَّاۤءً فُرَاتًاۗ
Indonesia - Sahih
Dan Kami jadikan padanya gunung-gunung yang tinggi, dan Kami beri minum kamu dengan air tawar?
77:28
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:29
اِنْطَلِقُوْٓا اِلٰى مَا كُنْتُمْ بِهٖ تُكَذِّبُوْنَۚ
Indonesia - Sahih
(Akan dikatakan), “Pergilah kamu mendapatkan apa (azab) yang dahulu kamu dustakan.
77:30
اِنْطَلِقُوْٓا اِلٰى ظِلٍّ ذِيْ ثَلٰثِ شُعَبٍ
Indonesia - Sahih
Pergilah kamu mendapatkan naungan (asap api neraka) yang mempunyai tiga cabang,
77:31
لَا ظَلِيْلٍ وَّلَا يُغْنِيْ مِنَ اللَّهَبِۗ
Indonesia - Sahih
yang tidak melindungi dan tidak pula menolak nyala api neraka.”
77:32
اِنَّهَا تَرْمِيْ بِشَرَرٍ كَالْقَصْرِۚ
Indonesia - Sahih
Sungguh, (neraka) itu menyemburkan bunga api (sebesar dan setinggi) istana,
77:33
كَاَنَّهٗ جِمٰلَتٌ صُفْرٌۗ
Indonesia - Sahih
seakan-akan iring-iringan unta yang kuning.
77:34
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:35
هٰذَا يَوْمُ لَا يَنْطِقُوْنَۙ
Indonesia - Sahih
Inilah hari, saat mereka tidak dapat berbicara,
77:36
وَلَا يُؤْذَنُ لَهُمْ فَيَعْتَذِرُوْنَ
Indonesia - Sahih
dan tidak diizinkan kepada mereka mengemukakan alasan agar mereka dimaafkan.
77:37
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:38
هٰذَا يَوْمُ الْفَصْلِ جَمَعْنٰكُمْ وَالْاَوَّلِيْنَ
Indonesia - Sahih
Inilah hari keputusan; (pada hari ini) Kami kumpulkan kamu dan orang-orang yang terdahulu.
77:39
فَاِنْ كَانَ لَكُمْ كَيْدٌ فَكِيْدُوْنِ
Indonesia - Sahih
Maka jika kamu punya tipu daya, maka lakukanlah (tipu daya) itu terhadap-Ku.
77:40
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ ࣖ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:41
اِنَّ الْمُتَّقِيْنَ فِيْ ظِلٰلٍ وَّعُيُوْنٍۙ
Indonesia - Sahih
Sungguh, orang-orang yang bertakwa berada dalam naungan (pepohonan surga yang teduh) dan (di sekitar) mata air,
77:42
وَّفَوَاكِهَ مِمَّا يَشْتَهُوْنَۗ
Indonesia - Sahih
dan buah-buahan yang mereka sukai.
77:43
كُلُوْا وَاشْرَبُوْا هَنِيْۤـًٔا ۢبِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ
Indonesia - Sahih
(Katakan kepada mereka), “Makan dan minumlah dengan rasa nikmat sebagai balasan dari apa yang telah kamu kerjakan.”
77:44
اِنَّا كَذٰلِكَ نَجْزِى الْمُحْسِنِيْنَ
Indonesia - Sahih
Sungguh, demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik.
77:45
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:46
كُلُوْا وَتَمَتَّعُوْا قَلِيْلًا اِنَّكُمْ مُّجْرِمُوْنَ
Indonesia - Sahih
(Katakan kepada orang-orang kafir), “Makan dan bersenang-senanglah kamu (di dunia) sebentar, sesungguhnya kamu orang-orang durhaka!”
77:47
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran).
77:48
وَاِذَا قِيْلَ لَهُمُ ارْكَعُوْا لَا يَرْكَعُوْنَ
Indonesia - Sahih
Dan apabila dikatakan kepada mereka, “Rukuklah,” mereka tidak mau rukuk.
77:49
وَيْلٌ يَّوْمَىِٕذٍ لِّلْمُكَذِّبِيْنَ
Indonesia - Sahih
Celakalah pada hari itu, bagi mereka yang mendustakan (kebenaran)!
77:50
فَبِاَيِّ حَدِيْثٍۢ بَعْدَهٗ يُؤْمِنُوْنَ ࣖ ۔
Indonesia - Sahih
Maka kepada ajaran manakah (selain Al-Qur'an) ini mereka akan beriman?